-->

Iklan

Gerakan Santri Bangkit Bersama Ulama se - Bogor Barat Gagas Pemilu Damai 2024

Admin Kabarrilis.com
Friday, February 09, 2024, 11:01 PM WIB Last Updated 2024-02-09T16:01:01Z
masukkan script iklan disini

 

Editor : Ipay || kabarrilis.com - Bogor.

Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden dan Wakil Presiden serta Legislatif yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang, Keluarga Besar Barisan (Bara) Santri bersama Ulama se - Bogor Barat menggelar kegiatan Do'a dan Istighosah Akbar.

Kegiatan Do'a dan Istighosah Akbar di Kampung Kawakilan, Desa Pasarean, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, diberbarengkan dengan acara peringatan Isro Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H, Jum'at malam 09 Februari 2024.

Pentingnya Do'a dan Istighosah Akbar digelar menjelang hajat politik 2024, menurut Panglima Bara Santri Ruhiyat Sujana, guna menciptakan Pemilu yang Damai.

"Kita sama-sama berdoa untuk pemilu dapat berjalan dengan damai, adem dan tanpa ada perpecahan. Semua niat para caleg adalah baik, namun akan lebih baik lagi jika didoakan bersama oleh para ajengan dan kiyai," ujar Kang RS sapaan akrabnya.

Sebagai penggagas dari Gerakan Santri Bangkit dan Santri Bersatu atau Ngahiji, Kang RS memiliki kepekaan menjelang Pemilu di Indonesia yang memiliki tensi yang tidak biasa.

"Pentingnya kegiatan ini dilaksanakan untuk dilaksanakan di tengah-tengah memanasnya tensi politik di Indonesia. Ngaji, Ngahiji dan Ngadu'a' jadi tujuan utama dari acara ini," ungkapnya.

Dengan memanfaatkan momentum Isra Mi'raj, lanjut Kang RS, "sebagai sarana majlis ilmu, dimana ada nasehat - nasehat dari beberapa tokoh ulama dan Kyai yang akan disampaikan dalam membangun kebersamaan atau ngahiji," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Kang RS mengharapkan kehadiran para Calon Anggota Legislatif (Caleg) untuk duduk bersama untuk bersilaturahmi bersama para Ulama dan Santri.

"Ketika para caleg bisa duduk bersama, diharapkan para pendukungnya (warga) bisa tetep menjaga silaturrahmi, walau pun berbeda pilihan. Kegiatan di akhiri dengan do'a bersama sebagai bentuk ikhtiar, mengetuk pintu langit memohon kepada sang Pencipta, agar para kandidat yang memiliki niat dan tujuan baik.

Agar diberi kesuksesan dan kedamaian dalam pemilihannya dengan situasi pemilu yang damai. Agenda Do'a, Dzikir dan Istiqosah Akbar ini dimomentum Isra Mi'raj dan Pemilu ini terbuka bagi semua warga," beber Kang RS.

Lebih lanjut, Caleg DPRD Kabupaten Bogor dapil IV itu menyebut bahwa pemilu 2024 adalah ajang demokrasi yang harus bersama dikawal dengan baik dan santun.

"Pemilu itu untuk kebaikan, jangan sampai malah keburukan yang ada dalam pemilu tahun ini. Oleh karenanya Istighosah ini benar-benar penting untuk mengingatkan kita semua bahwa pemilu adalah ajang memilih yang terbaik," pungkasnya.

POLITIK

+