-->
24 C
en

Kades Cibeber II Melakukan Pembagian BLT-DD Dor to Dor, KPM Rata-rata Lansia.


Laporan : Raga Sukma ||

Kabarrilis.com, Bogor - SUARJO Kepala Desa (Kades) Cibeber II, Kec. Leuwiliang, Kab. Bogor, Jawa Barat. Membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) tahap I tahun 2023 secara Dor to Dor. 


Hal itu dilakukannya, sebagai bagian dari tugas sosial yang merupakan kewajibannya dalam memimpin wilayah Desa Cibeber 2.


"Saya langsung turun membagikannya, kepada para keluarga penerima manfaat atau kpm dengan cara jemput bola atau istilahnya dor to dor," katanya. 


Menurut Suarjo, "karena di tahun 2023 ini harus yang benar-benar miskin ekstrim dan itu kebanyakan dialami oleh para jompo, jadi kita kasihan kalau kita Arahkan ke kantor desa. 


Dengan kondisi orang tua seperti itu selain terlalu jauh, dengan jemput bola ini jadi saya mengetahui kondisi para kpm secara langsung, selain itu juga mereka bisa menghemat ongkos dan tenaga," ujarnya. 


BLT-DD Cibeber 2 tersebar di 4 Dusun, dengan jumlah 43 kpm dengan serapan anggarannya berasal dari dana desa sebesar 10 persen tahap pertama tahun 2023.


"Dusun satu ada 10, dusun dua 9, dusun tiga 10 dan dusun empat yang terbanyak kpmnya 14 kk," ucap Suarjo. 


Salah satu kpm Mani (101), yang tinggal di Kampung Cibeber menyatakan rasa syukurnya atas bantuan yang telah diterimanya. 


"Ini adalah bantuan kedua yang emak terima, terimakasih Pak Lurah, semoga panjang umur dan tetap sehat, saat ini benar-benar kami merasa terlayani, karena Pak Lurah langsung datang kesini".


Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment