-->
24 C
en

UPT Jan Jem Wil V Leuwiliang Gercep Tangani Akses Leuwiliang - Sukabumi Kembali Normal

Laporan : Raga Sukma ||

Kabarrilis.com | Kab. Bogor - Pasca terjadinya hujan lebat disertai angin kencang selama 3 iam, sehingga menyebabkan longsor dengan material menutupi Jalur Akses Jalan Leuwiliang - Sukabumi kini sudah normal. 

Kejadian Senin 24 April 2023 malam, di wilayah Kampung Ci Rohani Rt 01 / 09, Desa Purasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.


Unit Pelayanan Tehnik (UPT) Jalan dan Jembatan Wilayah V Leuwiliang, segera melakukan langkah nyata, menurunkan alat berat ke Tempat Kejadian Masala (TKM) 

Menurut pengawas Jalan dan Jembatan UPT Wilayah V Leuwiliang Dedi, ketika dihubungi melalui pesan Whatsappnya menyatakan, akses Jalur Leuwiliang - Sukabumi sudah kembali normal. 

"Alhamdulilah sudah ke buka dan sudah rapih, dari pihak UPT begitu terjadi longsor, langsung evakuasi dan menurunkan alat berat Beko. Malam itu juga dan sampai tadi siang Alhamdulilah penguna jalan normal kembali," tulisnya. 

Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Dusun 05 Kampung Ci Rohayani Handi, dalam keterangannya mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. 

"Kejadiannya, saat itu kondisi hujan dari sore dan longsor itu berarti jam antara pukul 07 dan 08 malam, sekarang sudah ada alat berat. Alhamdulillah sekarang sudah normal kembali, kemungkinan hanya agak licin untuk jalurnya dari peristiwa longsor tidak ada korban," ujarnya. 

Terpisah, Kepala Desa (Kades) Purasari Agus Soleh Lukman menerangkan, setelah menerima info adanya kejadian longsor, pihaknya langsung memberikan instruksi untuk bersama dengan masyarakat bergotong royong. 

"Kami bersama jajaran langsung bergetak, berangkat ke Cianten wilayah Dusun 05, untuk bergotong royong bersama warga sekitar, membantu memulihkan kembali akses jalan Umum yang terdampak longsor. 

Terimakasih kepada semua jajaran, UPT Infrastruktur Jalan dan Jembatan di Wilayah V Leuwiliang, Ketua Pemuda dan warga masyarakat, yang sudah membantu memulihkan kembali, akses jalan kabupaten sebagai jalan umum," ujar Agus Soleh Lukman mengakhiri.
Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment