Kesehatan
26 0rang Warga Legok Mendatangi Polsek Legok Untuk Di Lakukan Swap Antigen Gratis..
TANGERANG, KABARRILIS.COM || Polsek Legok kembali kedatangan 26 orang warga legok untuk Swab Antigen gratis.
Kegiatan tersebut berlangsung. Di Posko swab antigen gratis Polsek Legok Jl. H. Saleh Kelurahan Babakan, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Senin (31/05/2021).
Kapolsek Legok AKP Budi Harjono, SH, menjelaskan bahwa setelah dilakukan Tes swab antigen keselurahan hasil menyatakan 26 Negatif Covid -19.
"Untuk swab antigen gratis hari ini Polsek Legok menampilkan Cosplay Covid Buster memburu pemudik," ungkap Kapolsek.
Kapolsek menambahkan bahwa pelaksanaan Swab antigen gratis dibantu dari Puskesmas Legok sebanyak 2 orang yang dipimpin Dr. Dewi.
Kegiatan berjalan dengan aman dan tertib sesuai dengan Prokes.
Ajie Ledug
Copyright Kabarrilis.com
Via
Kesehatan
Post a Comment